Mantapkan Komsos, Dandim 0824/Jember Silaturahmi ke Kajari dan Pengadilan Negeri

    Mantapkan Komsos, Dandim 0824/Jember Silaturahmi ke Kajari dan Pengadilan Negeri

    JEMBER - Komandan Kodim (Dandim) 0824 Jember, Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso, S.Hub., Int. Silaturrahmi ke Kejaksaan Negeri  Jember di Jl. Karimata No.94, Tegal Boto Kidul, Sumbersari, Kec. Sumbersari, Kabupaten Jember. Selasa (07/02/2023).

    Usai berkunjung ke Kantor Kajari Jember,  Dandim  0824/Jember Silaturahmi ke Ketua Pengadilan Negeri Jember di Jl Kalimantan Jember.

    Dikantor Kajari, Dandim 0824/Jember diterima langsung oleh Kajari I Wayan Sucitrawan bersama staf, demikian halnya di Kantor Pengadilan Negeri Jember kesayangannya disambut langsung oleh Ketua Pengadilan I Wayan Gede Rumega.

    Dandim 0824 Jember, Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso, mengatakan sebagai satuan kewilayahan kita harus memantapkan komunikasi sosial (Komsos), sebagai bagian dari Pembinaan Teritorial, yang merupakan tugas pokok Kodim 0824/Jember, ini lebih ke mempererat silaturahmi, seperti yang telah Mantapkan Komsos, Dandim 0824/Jember Silaturahmi ke Kajari dan Pengadilan Negeri

    Dalam kunjungan ke Kejaksaan Negeri maupun Pengadilan Negeri Jember adalah untuk mempererat tali silaturrahmi dan menjaga sinergitas yang selama ini sudah terjalin, sehingga harapannya kedepan untuk secara bersama-sama dengan steak holder yang lain dapat menyelesaikan permasalahan - permasalahan yang ada khususnya di Kabupaten Jember, dalam mewujudkan   Kabupaten Jember tetap kondusif.

    Kebersamaan dan kekompakan diantara pimpinan daerah sangat diperlukan untuk selalu bersinergi dalam mendukung suksesnya pembangunan, serta mewujudkan situasi dan keamanan khususnya di Kabupaten Jember, dengan adanya jalinan sinergitas antar instansi dengan harapan akan terbentuk kerjasama yang baik dalam pelaksanaan tugas kedepan. 

    "Selama ini sinergitas telah terjalin dengan baik,  antara Kodim dengan Forkopimda, diantaranya  Kajari dan ketua Pengadilan Negeri Jember,  tetap terjaga dengan harmonis,  untuk membantu mensukseskan  program-program pemerintah daerah demi mewujudkan kesejahteraan masyarakat, " kata Dandim 0824 Jember. 

    Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso, berharap tercapainya sinergitas yang positif dalam menjalin kerja sama pelaksanaan tugas dilapangan dalam menjaga  merawat kebhinekaan yang beragam di Kabupaten Jember. 

    "Mudah-mudahan dengan silaturrahmi ini diharapkan dapat meningkatkan dan menciptakan keterpaduan yang semakin kuat untuk menjaga kedaulatan dan keamanan masyarakat dan bangsa, khususnya aparat TNI di Jember ini agar dapat mempererat sinergitas dengan seluruh elemen, " harapnya.

    Kepala Kejaksaan Negeri Jember I Nyoman Sucitrawan, berharap hubungan baik ini akan meningkatkan sinergitas antar instansi pemerintah guna mendukung tugas pokok kedepan. "Kita harus mempererat hubungan silaturrahmi maupun komunikasi, karena dari silaturrahmi dan komunikasi inilah terjalin sinergitas yang kuat dan menghadirkan rasa persaudaraan di antara kita, " kata I Nyoman Sucitrawan.

    Demikian halnya Ketua Pengadilan Negeri Jember I Wayan Gede Rumega, juga menyampaikan terima kasih atas kunjungan Dandim 0824/Jember, ini sebagai wujud soliditas dan kebersamaan kita antar Forkopimda, yang memiliki kesamaan tujuan dalam mensukseskan program pemerintah.

    Kalau kita sudah saling mengenal dengan akrab, terjalin silaturahmi yang kuat, akan memudahkan kita dalam menyelesaikan berbagai tugas kita dalam mendukung pemerintah daerah. Semoga Dandim 0824/Jember yang baru ini akan lebih semangat,  karena merupakan putra daerah. Jelas Ketua Pengadilan Negeri Jember. (Siswandi)

    jember jatim
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0824/Jember Hadiri Apel Gelar Pasukan...

    Artikel Berikutnya

    Koramil 0824/09 Tempurejo Dampingi Petugas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Mantapkan Komsos, Dandim 0824/Jember Silaturahmi Ke Manager Mall Roxxy Square
    Babinsa  Posramil 0824/30 Sukorambi,  Pendampingan Staf   DP3AKB Kab Jember, Serahkan Bantuan PMT Kepada Anak Balita Berantas Stunting
    Ketua Dewan Guru Anugerahkan Sabuk Hitam Kehormatan Kepada Paulus Totok Lusida, Atas Jasanya Ikut Mengembangkan INKAI di Jawa Timur
    Personel Kodim 0824/Jember Mulai  Perkuat Aktifitas Pengamanan Nataru 
    Polres Jember Gelar Pemeriksaan Senjata Api Rutin untuk Personel
    Kasdim 0824/Jember Dampingi Kunjungan Tim Observasi MBG dan BPKP Provinsi Jawa Timur
    Danramil 0824/12 Kaliwates Dampingi Kunjungan Tim Forkopimda, Pantau Langsung Pelaksanaan Pemungutan Suara Di TPS
    Kelompok Staf Ahli Pangdam V/Brw,  Tinjau Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis Wilayah Kodim 0824/Jember
    Personel Kodim 0824/Jember Mulai  Perkuat Aktifitas Pengamanan Nataru 
    Cooling System, Polres Jember Gelar Doa Bersama dan Deklarasi Damai Pilkada 2024
    Babinsa  Posramil 0824/30 Sukorambi,  Pendampingan Staf   DP3AKB Kab Jember, Serahkan Bantuan PMT Kepada Anak Balita Berantas Stunting
    Bhabinkamtibmas Kel. Karangrejo Sumbersari Jember Aipda Dadang Bersama Tiga Pilar Melaksanakan Sholat Subuh Berjamaah di Masjid Al Ikhlas
    Danramil 0824/19 Umbulsari Pimpin Pembersihan Pasar, Wujudkan Lingkungan Sehat
    Danramil 0824/25 Jenggawah Hadiri Istighosah, Santunan Anak Yatim dan Buka Puasa Bersama di Balai Desa Kerto Negoro
    Jabatan Dandim di Serah Terimakan, Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso Resmi Jabat Dandim 0824/Jember
    MPLS Siswa SMK Muhammadyah Desa Paleran, Mendapat Pelatihan PBB dari Personel Koramil 0824/19 Umbulsari

    Ikuti Kami