Polres Jember Siapkan 7 Pos Operasi Ketupat Semeru 2024 Siap Layani Pemudik

    Polres Jember Siapkan 7 Pos Operasi Ketupat Semeru 2024 Siap Layani Pemudik

    JEMBER – Wilayah Kabupaten Jember menjadi wilayah perlintasan arus mudik dari segala arah tujuan pemudik pada lebaran 2024.

    Hal tersebut telah diantisipasi oleh Polres Jember Polda Jatim pada Operasi Ketupat Semeru 2024 dengan memetakan titik rawan gangguan kamtibmas maupun rawan potensi kepadatan lalulintas.

    Kapolres Jember AKBP Bayu Pratama SIK SH , M.Si mengatakan bahwa Polres Jember Polda Jatim telah menyiagakan lebih kurang 506 personel gabungan dari Polri, TNI, Dinas Perhubungan (Dishub), dan Satpol PP.

    “Untuk keamanan, kenyamanan dan kelancaran pemudik, kami telah dirikan 7 pos yang terdiri dari Pos Pengamanan, Pos Pelayanan dan Pos Terpadu, ”ujar AKBP Bayu Pratama, Senin (8/4).

    Kapolres Jember menyebut untuk pos pengamanan diprioritaskan pada sejumlah titik-titik wisata di wilayah Kabupaten Jember.

    "Tempat-tempat rekreasi seperti Pantai Papuma dan Pantai Pancer di Kecamatan Puger, itu menjadi prioritas dan disiapkan pos pengamanan, " kata AKBP Bayu Pratama.

    Sementara itu kata AKBP Bayu Pratama, penyedian titik-titik pos pelayanan terpadu itu juga merupakan bagian dari Operasi Ketupat Semeru 2024.

    “Operasi Ketupat Semeru 2024 ini berlangsung mulai tanggal 4 hingga 16 April 2024, dengan menempatkan 5 Pos Pam, 1 Pos Yan, dan 1 Pos Terpadu di sejumlah wilayah hukum Polres Jember, ”terang AKBP Bayu Pratama.

    Kapolres Jember berharap Pos Pelayanan Terpadu Mudik Lebaran ini bisa dimanfaatkan sebaik mungkin oleh warga yang sedang mudik.

    “Pos ini adalah fasilitas yang kami sediakan untuk membantu pemudik selama masa mudik Lebaran, ”pungkasnya.

    Berikut ini rincian pos pelayanan terpadu untuk arus mudik dan balik Lebaran 2024 di wilayah Jember:

    1. Pos Terpadu Alun-Alun Kabupaten Jember

    Alamat: Kaliwates, Jl. PB Sudirman, Kp. Using, Jemberlor, Kecamatan Patrang, Kabupaten Jember.

    2. Pos Pelayanan Stasiun Kereta Api

    Alamat: Jl. Wijaya Kusuma No.5 Tegal Rejo, Jemberlor, Kecamatan Patrang, Kabupaten Jember.

    3. Pos Pam Wisata Pancer Puger

    Alamat: Jl. Pantai Pancer Kec. Puger, Kabupaten Jember.

    4. Pos Pam Terminal Tawang Alun

    Alamat: Jl. Dharmawangsa, Krajan, Kaliwining, Kec. Rambipuji, Kabupaten Jember.

    5. Pos Pam Pondok Dalem

    Alamat: Jati, Pd. Dalem, Kec. Semboro, Kabupaten Jember.

    6. Pos Pam Wisata Watu Ulo

    Alamat: Sumberrejo, Kec. Ambulu, Kabupaten Jember.

    7. Pos Pam Garahan-Silo

    Alamat: Jl. Banyuwangi, Garahan Jati, Garahan, Kec. Silo, Kabupaten Jember.

    Untuk informasi, di pos pelayanan ini tersedia berbagai layanan dan fasilitas yang bertujuan untuk memudahkan pemudik selama perjalanan mereka. (*)

    jember
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Muspika Silo Hadiri Hataman Al Qur’an dilanjutkan...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Koramil 0824/06 Ledokombo bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Update Operasi Lilin 2024: Polri Antisipasi Lonjakan Kendaraan Pada Libur Natal & Tahun Baru
    Personel Kodim 0824/Jember Mulai  Perkuat Aktifitas Pengamanan Nataru 
    Babinsa  Posramil 0824/30 Sukorambi,  Pendampingan Staf   DP3AKB Kab Jember, Serahkan Bantuan PMT Kepada Anak Balita Berantas Stunting
    Ketua Dewan Guru Anugerahkan Sabuk Hitam Kehormatan Kepada Paulus Totok Lusida, Atas Jasanya Ikut Mengembangkan INKAI di Jawa Timur
    Posramil 0824/30 Sukorambi bersama Brigif 9/K Melaksanakan Karya Bakti TNI Penghijauan, Mitigasi Bencana Tanam 1000 Pohon
    Kasdim 0824/Jember Lepas Gerak Jalan Perguruan Pencak Silat Persinas Asad, Kuatkan Wawasan Kebangsaan dan Kesatuan Bangsa
    Muspika Jajaran Bersama Unsur Pengamanan Pilkada, Patroli Gabungan Keliling TPS Diwilayah, Jelang Pemungutan Suara
    Ketua Dewan Guru Anugerahkan Sabuk Hitam Kehormatan Kepada Paulus Totok Lusida, Atas Jasanya Ikut Mengembangkan INKAI di Jawa Timur
    Danramil 0824/12 Kaliwates Dampingi Kunjungan Tim Forkopimda, Pantau Langsung Pelaksanaan Pemungutan Suara Di TPS
    Kelompok Staf Ahli Pangdam V/Brw,  Tinjau Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis Wilayah Kodim 0824/Jember
    Personel Kodim 0824/Jember Mulai  Perkuat Aktifitas Pengamanan Nataru 
    Bhabinkamtibmas Kel. Karangrejo Sumbersari Jember Aipda Dadang Bersama Tiga Pilar Melaksanakan Sholat Subuh Berjamaah di Masjid Al Ikhlas
    Danramil 0824/19 Umbulsari Pimpin Pembersihan Pasar, Wujudkan Lingkungan Sehat
    Danramil 0824/25 Jenggawah Hadiri Istighosah, Santunan Anak Yatim dan Buka Puasa Bersama di Balai Desa Kerto Negoro
    Jabatan Dandim di Serah Terimakan, Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso Resmi Jabat Dandim 0824/Jember
    MPLS Siswa SMK Muhammadyah Desa Paleran, Mendapat Pelatihan PBB dari Personel Koramil 0824/19 Umbulsari

    Ikuti Kami