Tokoh Lintas Agama Jember Apresiasi Polri: Pilkada dan Nataru Berjalan Aman dan Kondusif

    Tokoh Lintas Agama Jember Apresiasi Polri: Pilkada dan Nataru Berjalan Aman dan Kondusif

    JEMBER – Keberhasilan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban pelaksanaan Pilkada serentak 2024 hingga perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025 mendapat apresiasi dari tokoh lintas agama di Kabupaten Jember. 

    Dukungan dan ucapan terima kasih disampaikan sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi aparat kepolisian dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif di tengah masyarakat. Sabtu (4/1/2025)

    Muhammad Agus Mukid, Ketua Tanfidziah Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Wuluhan, memberikan apresiasi tinggi kepada Polri. 

    “Kami mengucapkan ribuan terima kasih kepada Polri, khususnya Polres Jember, yang telah berhasil menjaga keamanan selama pelaksanaan Pilkada serentak. Selain itu, perayaan Tahun Baru juga berjalan tertib dan lancar tanpa gangguan yang berarti, ” ujarnya.

    Hal senada juga diungkapkan oleh Romo Yoseph Utus, Kepala Paroki Santo Yusup Jember. Ia memuji upaya kepolisian dalam mengamankan perayaan Natal 2024 hingga Tahun Baru 2025. 

    “Kami sangat berterima kasih atas segala upaya Polres Jember dalam mengamankan momen Natal dan Tahun Baru. Semua umat dapat beribadah dan merayakan dengan nyaman tanpa rasa khawatir, ” ungkap Romo Yoseph.

    Kerja keras kepolisian dalam mengawal berbagai agenda besar di penghujung tahun, seperti Pilkada dan perayaan Nataru, menunjukkan profesionalisme dan komitmen yang kuat untuk melayani masyarakat. 

    Kapolres Jember, AKBP Bayu Pratama Gubunagi, menyampaikan bahwa keberhasilan ini tidak terlepas dari sinergi dengan berbagai pihak, termasuk tokoh agama dan masyarakat.

    “Keamanan dan ketertiban yang kita rasakan adalah hasil kerja sama seluruh elemen masyarakat. Kami berterima kasih atas dukungan dari tokoh lintas agama dan masyarakat Jember. Polri akan terus berkomitmen untuk menjaga situasi kondusif di wilayah ini, ” tegas Kapolres. (AR)

    #polresjember tokoh agama
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Personel Koramil 0824/01 Patrang Pengamanan...

    Artikel Berikutnya

    Banjir Genangan Landa Jalan Antar Kecamatan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Kadiv Humas: Taruna Akpol Harus Jadi Agen Cooling System Sebagai Pengemban  Fungsi Kehumasan
    Bareskrim Polri Sita Hotel Aruss Semarang, Terungkap Dibangun dengan Dana Hasil Pencucian Uang Perjudian Online
    Dandim 1715/Yahukimo dan Kapolres Yahukimo Musnahkan Minuman Keras Hasil Patroli Gabungan TNI-POLRI di Yahukimo pada Tahun Baru 2025
    Dandim 0824/Jember dan Kapolres Terima Penghargaan atas Peran Aktif dalam Sukseskan Pemilu dam Pilkada 2024
    Antisipasi Banjir dan Tingkatkan Produksi Pertanian, Warga Bersama Babinsa Koramil 0824/10 Mumbulsari Lakukan Normalisasi Saluran Irigasi
    Banjir Genangan Landa Jalan Antar Kecamatan dan Pemukiman Warga Dusun Krajan Desa Kesilir, Babinsa Koramil 0824/23 Wuluhan Turun Tangan
    Kodim 0824/Jember Siap Sukseskan Pameran Pramuka Produktif dan Dapur Sehat di City Forest
    Personel Koramil 0824/01 Patrang Bersama Aparat Terkait, Amankan Ibadah Tahun Baru Gereja Gestmani
    Koramil Jajaran Kodim 0824/Jember Bersama Aparat Terkait Lakukan Pengamanan Malam Pergantian Tahun
    Banjir Genangan Landa Jalan Antar Kecamatan dan Pemukiman Warga Dusun Krajan Desa Kesilir, Babinsa Koramil 0824/23 Wuluhan Turun Tangan
    Antisipasi Banjir dan Tingkatkan Produksi Pertanian, Warga Bersama Babinsa Koramil 0824/10 Mumbulsari Lakukan Normalisasi Saluran Irigasi
    Ketua Dewan Guru Anugerahkan Sabuk Hitam Kehormatan Kepada Paulus Totok Lusida, Atas Jasanya Ikut Mengembangkan INKAI di Jawa Timur
    Kodim 0824/Jember Siap Sukseskan Pameran Pramuka Produktif dan Dapur Sehat di City Forest
    Personel Kodim 0824/Jember Mulai  Perkuat Aktifitas Pengamanan Nataru 
    Bhabinkamtibmas Kel. Karangrejo Sumbersari Jember Aipda Dadang Bersama Tiga Pilar Melaksanakan Sholat Subuh Berjamaah di Masjid Al Ikhlas
    Danramil 0824/19 Umbulsari Pimpin Pembersihan Pasar, Wujudkan Lingkungan Sehat
    Danramil 0824/25 Jenggawah Hadiri Istighosah, Santunan Anak Yatim dan Buka Puasa Bersama di Balai Desa Kerto Negoro
    Jabatan Dandim di Serah Terimakan, Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso Resmi Jabat Dandim 0824/Jember
    MPLS Siswa SMK Muhammadyah Desa Paleran, Mendapat Pelatihan PBB dari Personel Koramil 0824/19 Umbulsari

    Ikuti Kami